-->

H1Z1 Battle Royale – Game strategi Perang Yang Seru


Persaingan demi persaingan selalu terjadi untuk menggeser posisi game terfavorit kali ini. Dan untuk saat ini game dengan genre Battle Royal adalah pilihan yang memuncaki daftar game terfavorit. Mungkin kalau kita membicarakan game genre ini, pertama kali terlintas adalah PUBG atau Call Of Duty.

Hal itu memang lumrah sih, sebab awamnya mengenal kedua game tersebut. Tapi bagi penjelajah game, pasti nanti akan ada tambahan daftar terfavorit bernama H1Z1. Pasti kalian tidak banyak yang tahu adanya game ini kan.

Padahal game ini tidak kalah seru dan bikin betah untuk dimainkan loh. Tidak percaya? Ya, sudah kalau kalian tidak percaya, tapi pada kenyataannya game ini memang apik. Untuk membuktikannya, bagaimana kalau langsung kita ketahui bersama di bawah ini.

H1Z1 Battle Royale

1.      Mengenal H1Z1 Battle Royale

H1Z1 Battle Royale merupakan game yang dikembangkan Daybreak dan hadir menemani game battle royal lainnya. Oh iya sekedar info saja, kalau sebelum nama H1Z1 Battle Royale digunakan, dahulu nama gamenya adalah H1Z1, kemudian berganti Z1 Battle Royale atau dikenalnya H1Z1 Battle Royale.

Game ini merupakan permainan multiplayer dengan platform yang dapat dimainkan di pc dan PlayStation 4. Dan seperti game battle royal kebanyakan, Z1 Battle Royale menghadirkan permainan dengan mode last man standing, artinya orang terakhir yang hidup atau bertahan adalah pemenang dari permainan.

Untuk permainannya sendiri, game ini bisa dimainkan dengan mode solo dan squad, untuk squadnya jumlahnya 5 pemain. Dan untuk pertempurannya, H1Z1 menghadirkan laga dengan jumlah keseluruhan 150 orang. Jumlah ini tentu melebihi kapasitas di dalam laga game battle royal lainnya.

Nah dari jumlah permainannya, dapat dipastikan kalau game ini lebih seru dan susah untuk dimainkan. Dengan begitu, pastinya jiwa gamer kita meronta untuk mencoba dan mempertahankan kehidupan lebih lama dibanding pemain lainnya.

2.      Keunggulan H1Z1 Battle Royale

Meskipun game battle royal kurang lebih gameplay yang ditampilkan hampir sama, tapi dibalik itu pasti ada perbedaan yang menjadi ciri khasnya. Dan begitu juga dengan H1Z1 Battle Royale, di mana ada ciri khas yang menjadikannya beda dari yang lain.

Dan seperti apa yang disampaikan di atas, kalau jumlah orang yang memainkan lebih banyak dari game battle royal lainnya. Kalau tidak salah, jumlah umum game battle royal adalah 4 orang untuk squad dan keseluruhan laga paling tidak 100 orang.

Tambahan lagi, kalau berbagai fitur yang dimiliki juga kian menarik dengan adanya mode Zombie. Dan sementara itu, item yang ada di game jumlahnya cukup banyak, mulai dari kendaraan, senjata, dan peralatan tempur lainnya.

Untuk yang terakhir, soal grafik dari H1Z1 Battle Royale tidak bisa dianggap remeh. Sebab grafik yang diberikan cukup detail dan terlihat realistis. Dan tentu dari apa yang dimiliki H1Z1 Battle Royale layak menyandang sebagai game battle royal pesaing berat PUBG, COD, Fortnite, Apex, dan Rules of Survival.

Mari coba Gears Pop Games yang satu ini.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel